Aset dan Kewajiban

Tujuan menu ini adalah menampilkan kekayaan bersih klien.

Kekayaan Bersih adalah sumber daya keuangan klien secara keseluruhan dengan memperhitungkan nilai semua aset-aset yang klien miliki dan kemudian menguranginya dengan kewajiban/hutang.


Kekayaan Bersih : Kekayaan Total – Kewajiban/Hutang

Kekayaan Total terdiri dari

  • Kas atau setara kas : sebuah aset sangat berbentuk kas ( likuid ) atau dalam bentuk multicash account
  • Aset Personal : sebuah aset yang dimiliki namun tidak berdampak kepada kenaikan aset bahkan cenderung turun. Rumah yang ditinggalkan termasuk aset personal walaupun aset tersebut mengalami kenaikan setiap tahunnya.
  • Aset Investasi : sebuah aset yang dimiliki mengalami kenaikan setiap tahunnya atau aset tersebut dapat memberikan sebuah penghasilan.

Kewajiban / Hutang terdiri dari

  • Hutang jangka pendek : sebuah hutang yang mempunyai periode pendek seperti Kartu Kredit atau Hutang lainnya di bawah 1 tahun
  • Hutang jangka panjang : sebuah hutang yang mempunyai periode panjang seperti KPR, Mobil, atau Hutang lainnya di atas 1 tahun

Cara mengisi aset ini terdiri dari 3 kategori.

  • Aset Klien Pribadi : sebuah aset yang dimiliki sebelum pernikahan terjadi atau di dapat dari perolehan ( Harta Bawaan atau Harta Perolehan )
  • Aset Klien Pasangan : sebuah aset yang dimililki sebelum pernikahan terjadi atau di dapat dari perolehan ( Harta Bawaan atau Harta Perolehan )
  • Aset Klien Bersama : sebuah aset yang dimiliki setelah terjadi pernikahan ( Harta Gono Gini )


Tampilan Menu Aset dan Kewajiban di Fact Gathering

Tampilan Catatan Kekayaan Klien di buku laporan

Saatnya bergabung di program mentoring IFACVENTURA!

“selain pintar mengelola keuangan, anda pun ahli menambah penghasilan”


Ajak teman kamu bergabung di QWP Community ,

dapatkan referral fee!

Chat Admin